-->

Blog Untuk Solusi Masalah Error, Aplikasi, Software Komputer Dan Informasi Teknology

Monday, November 25, 2013

Cara Mudah Convert DMG ke ISO Tanpa Mac

Bagaimana mengconvert file DMG menjadi ISO, pertanyaan ini banyak sekali yang menanyakan, sehingga saya mencoba untuk menjawabnya berdasarkan pengalaman saya ketika masih doyan melakukan instalasi Mac OS pada PC atau Laptop non Mac.

File DMG adalah file image untuk sistem operasi Mac OS, tetapi jika anda ingin menconvertnya menjadi file ISO yang bisa dibaca di sistem operasi Windows 8, maka simak baik baik 3 tips berikut.

Cara Pertama (menggunakan dmg2img)

  1. Kita membutuhkan sebuah software dari vu1tur.eu.org , yaitu DMG2IMG. Silahkan download terlebih dahulu filnya disini
  2. Extract file dmg2img yang sudah didownload tadi ke Local disk C pada komputer anda, dan terdiri dari 3 file
  3. Copy file dmg yang akan anda rubah menjadi iso kelokasi file dmg2img tadi yaitu di Local Disk C, dalam hal ini saya akan merubah file Mac OS Lion 10.73.
  4. Buka coomand promt atau CMD lalu ketikkan " cd C:\ "
  5. Langkah selanjutnya ketikkan " dmg2img namafile.dmg namafile.iso" karena saya punya file dengan nama Lion10.73 maka saya mengetik "dmg2img Lion10.73.dmg Lion10.73.iso, lalu enter.
  6. Tunggu prosesnya sampai selesai.
  7. Setelah selesai, ketik exit dan tutup cmd
  8. Buka Local Disk C, dan pada kolom search ketikkan Lion10.73.iso sesuai nama file yang telah kita buat.
  9. Selesai.


Cara Kedua (menggunakan DMG Extractor)

  1. Pertama download terlebih dahulu dmg extractor disini dan pastikan dikomputer anda sudah terinstall JRE, jika belum silahkan download disini
  2. letakkan file dmg extractor dimana saja, sebagai contoh saya menaruhnya di desktop
  3. klik ganda, kemudian pilih file dmg yang akan anda convert menjadi iso
  4. Selanjutnya pilih dimana output file hasil convert akan anda simpan, stelah itu pilih OK dan tunggu proses Convert selesai.



Cara Ketiga ( menggunakan Ultra ISO)

Cara yang terahir sering terjadi Error dalam prosesnya, jadi tidak saya rekomendasikan untuk digunakan, jadi sebagai pengetahuan saja.


  1. Download aplikasi Ultra ISO disini, karena software ini adalah berlisensi jadi silahkan beli lisensinya atau coba versi trialnya selama 30 hari.
  2. Jalankan programnya, dan pilih tombol convert
  3. Buka file DMG yang akan anda convert menjadi ISO
  4. Pastikan anda check pada pilihan standart ISO pada pilihan outputnya
  5. Klik Convert, dan tunggu proses selesai



Sekian tips dari saya tentang 3 Cara mudah convert File DMG Menjadi Iso Dengan OS Windows 8, semoga bermanfaat.

Terima Kasih


No comments:

Post a Comment